Gridhot.ID - Amanda Manopo bekas pemeran Andin istri Aldebaran di Ikatan Cinta diam-diam membintangi sinetron baru.
Kru dan cast sudah mulai memproduksi Sinetron 1000 Detik Satu Cinta yang diperankan Amanda Manopo sejak belakangan ini.
Terbaru, salah satu pemeran sinetron tersebut yakni Felycia Jannice Michelle membocorkan aktivitasnya saat syuting dengan Amanda Manopo.
Dikutip dari Banjarmasin Post Felycia merupakan Puteri Remaja Indonesia Intelegensia 2019.
Ia merupakan seorang selebgram dan juga model Tanah Air.
Berdasarkan penelusuran Banjarmasinpost melalui Instagram @fj_michelle, Selasa (27/6/2023) Felycia membagikan foto selfienya dengan Amanda Manopo.
Terlihat mereka begitu akrab satu sama lain. Amanda tampak tersenyum ceria di sisi gadis asal Lampung itu.
Pada hari kedua, mereka syuting di sebuah rumah sakit.
Tampak, Amanda dan Felycia mengenakan baju pasien berwarna biru.
Sedikit adegan bocor, terlihat Amanda keluar dari ruangan dalam keadaan pincang bahkan berjalan dengan bantuan tongkat.
Dengan nada ketus, Amanda menolak tawaran Felycia yang hendak membantu.