Sontak, banyak pihak yang benar-benar percaya kalau Bella Bonita masih mengusik masa lalu Denny Caknan.
Ternyata unggahan tersebut hanya akun fake (akun palsu).
Tak tinggal diam, Bella Bonita lewat akun TikTok-nya memberi klarifikasi atas postingan yang beredar.
Dikutip dari SuryaMalang, sambil mengunggah cuitan akun Twitter milik Bellabonita.r_a, Bella Bonita membantah dengan tegas.
'Ini Fake Akun. Sampun nggih (udah ya) Mbak, bu, kak, tante, mak, dek' tulis Bella Bonita dikutip dalam akun TikTok @bellbon17, Kamis (13/7/2023).
'Klarifikasi yang harus seperti apa yang kalian mau' imbuhnya.
'Selagi tidak ada video wajah dan langsung menyebut namanya,' lanjut Bella Bonita lagi.
Lebih lanjut, wanita 25 tahun ini mengaku tidak pernah menjatuhkan pihak manapun.
'Saya memang tidak pernah menyebut dan menjelekkan pihak manapun' terangnya.
Bella Bonita pun memperingatkan kejadian tersebut melanggar undang-undang tentang informasi elektronik.