Hingga Minggu (30/7/2023) malam, pencarian terhadap empat orang korban tersebut masih terus dilakukan.
"Mohon doa, kami terus berusaha. Tim kami sudah menuju ke Pancur," tandas Wahyu.
Petugas saat apel melakukan pencarian korban di Alas Purwo Banyuwangi
Adapun empat warga yang dilaporkan hilang adalah YAP, asal Kecamatan Balong Bendo, Sidoarjo dan EGP, warga Kecamatan Pacet, Mojokerto.
Kemudian DA, warga Kecamatan Wonoayu Sidoarjo dan JA, warga Rogojampi, Banyuawangi.
Melansir Antara News, pada Senin (31/7/2023) dini hari, Tim SAR gabungan Banyuwani berhasil menyelamatkan dan mengevakuasi empat warga yang tersesat di Alas Purwo.
Koordinator Pos SAR Banyuwangi Wahyu Setia Budi mengungkap kondisi empat warga tersebut,
"Tim SAR gabungan berhasil menemukan empat orang yang tersesat tersebut dengan kondisi selamat," kata Wahyu, saat dihubungi dari Situbondo, Jawa Timur, Senin (31/7/2023).
"Selanjutnya dibawa ke Posko SAR gabungan di Resort Pancur, lalu kami serahkan ke pihak keluarga dan pihak Polsek Tegaldlimo," lanjutnya. (*)