Gridhot.ID - Panji Petualang memang merupakan sosok panutan di kalangan pecinta alam.
Namun baru-baru ini, Panji Petualang mengakui hampir saja kehilangan nyawa gara-gara digigit kobra peliharaan barunya.
Sebagai pawang, Panji pun berusaha menyampaikan ke khalayak umum betapa berbahayanya memelihara hewan liar tersebut.
Dikutip Gridhot dari Tribun Kaltim, Panji Petualang menceritakan bagaimana kronologi dirinya hampir tewas akibat digigit ular kobra peliharaannya.
Ketika itu, Panji Petualang mengaku sedang memandikan king kobra peliharaan barunya itu.
Tapi saat mau dipegang Panji, tiba-tiba king kobra tersebut menggigit kelingkingnya.
Akibat gigitan king kobra di kelingking tersebut, tangan Panji Petualang sampai melepuh.
Panji Petualang mengaku sempat alami kondisi sulit setelah alami gigitan tersebut.
Kini Panji Petualang sudah sembuh, tapi kondisi fisiknya berubah drastis.
Kondisi Panji Petualang yang dijuluki sebagai pawang ular kini sangat memprihatinkan.
Dikutip Gridhot dari Tribun Seleb, perubahan drastis terlihat pada tubuh Panji Petualang yang kini nampak lebih kurus.