"Rasanya tetap nikmat kalau bersama suami dan anak-anak," ucap Uut Permatasari.
Rumah kos yang tidak begitu besar ukurannya itu tidak dipersoalkan Uut Permatasari karena tempatnya dekat dengan lokasi dinas suami di Polda Bali.
"Di Bali kan suka macet, cari kontrakannya yang dekat tempat suami," kata Uut Permatasari.
"Paling cuma 25 langkah kaki sudah sampai kantor," lanjutnya.
Mengutip tribuntrends.com, diberitakan sebelumnya, suami Uut Permatasari, Tri Goffarudin Pulungan pernah menjabat sebagai Kapolres Gowa, Sulawesi Selatan.
Potret sederhana keduanya terlihat ketika menempati rumah dinas.
Rumah dinas tersebut tampak sederhana dengan model bangunan zaman dulu.
Diperistri polisi, kehidupan Uut Permatasari jauh dari glamour.
Ia tetap berpenampilan sederhana dengan pembawaan yang bersahaja.
Penyanyi dangdut satu ini bahkan masih sering belanja ke pasar tradisional sambil menggendong buah hatinya.
Saat ke pasar, penampilan Uut Permatasari layaknya ibu-ibu biasa.