Lokasinya di Desa Sumberejo, tak jauh dari Desa Srikaton.
Sejauh ini pembangunan studio megah itu baru mencapai 30 persen dan akan selesai pada Desember 2023.
Kata seorang pekerja bangunan, gedung itu dibangun untuk membuat konten dan disebut sebagai Gedung Trending.
Jelas ini menambah pundi-pundi kekayaan Happy Asmara.
Dikutip Gridhot dari Tribunnews Sultra, sebelumnya Happy Asmara memang hanya sekadar penyanyi biasa di kampung halamannya.

Gedung Trending yang sedang dibangun Happy Asmara di kampung halamannya.
Tak hanya itu, dirinya juga dulu membantu orang tua untuk menjadi tukang ngarit rumput.
Happy Asmara sempat merasakan di mana dirinya hanya dibayar Rp 50 ribu saja sekali manggung.
Namun dirinya terus berusaha dan mengembangkan bakat bermusiknya.
Kini Happy Asmara sudah bisa meraih hingga ratusan juta Rupiah per bulan dari Youtube channelnya sendiri.
Tarif manggung termurah Happy Asmara bahkan berada di sekitaran Rp 10 jutaan sekali manggung.