"Sering bagi-bagi sembako dia, semua orang dikasih, berapa ribu gitu loh yang dikasih, beberapa desa itu yang dikasih," kata Bu Narti dikutip Tribunnewsmaker dari kanal YouTube Jejak Richard.
Baca Juga: Denny Caknan Umumkan Kabar Kehamilan Bella Bonita, Happy Asmara Justru Curhatkan Ini
"Miskin kaya semuanya dikasih. Alhamdulillah, Mbak Happy baik banget." sambungnya.
Happy Asmara pernah Dibayar Cuma Rp50 Ribu hingga Jual Rongsokan
Saatmemulai kariernya sebagai penyanyi, HappyAsmara mengakurela dibayar cuma Rp50 ribu selama 12 jam manggung.
"Dibayar Rp50 ribu, itu tuh acara pagi sampai malam 12 jam itu dibayar Rp50 ribu," kata Happy Asmara.
"Itu tahun 2017 kalau gak salah antara 2017 atau 2016," lanjutnya.
Iajuga mengaku sempat pula berjualan rongsokan.
"Dulu Happy tuh ngamennya dari rumah ke rumah bukan yang sampai ke bus atau kereta," kata Happy Asmara.
"Aku ke rumah sebelah aku datangin satu-satu untuk ngamen, terus pernah jualan rongsok juga." ujarnya.
Meski berjuang mencari uang untuk biaya hidup seorang diri, Happy juga diketahui mau membantu orang tuanya. Ia membantu mencari rumput untuk pakan kambing.
"Jadi di tahun 2017 itu kambingku ada 2, jadi siang-siang harus sering-sering ke sawah buat cari rumput," beber Happy.