Baca Juga: Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Jasad Aktor Tampan Ini Ditemukan di Peti Kayu yang Ditutup Beton
"Rencananya akan dibawa ke rumah di kawasan Ciawi, Bogor, Jawa Barat," ujar Ilyas Bachtiar.
Lebih lanjut, jenazah artis berusia 24 tahun ini rencananya akan dibawa ke rumah orangtuanya yang berada di kawasan Ciawi, Bogor.
Selain itu, Icha selaku asisten Kirana menuturkan bila dirinya mendapatkan kabar duka tersebut dari keluarga Kirana.
"Kata ayahnya, Hanna sakit gagal jantung," ucap Icha yang belum bisa memberikan keterangan rinci terkait meninggalnya Hanna Kirana.
Dilansir dari tribunpontianak.co.id, artis muda cantik yang sedang naik daun, Hanna Kirana meninggal dunia, Selasa 2 November 2021 sekira pukul 21.00 WIB.
Hanna Kirana meninggal dunia saat menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
Hanna Kirana diketahui lahir di Bogor, Jawa Barat pada tahun 1997.
Hanna diketahui merupakan sepupu aktris Citra Kirana.
Nama Hanna Kirana di pertelevisian Tanah Air mulai jadi perhatian setelah main di sinetron Suara Hati Istri.
Saat itu, ia menggantikan posisi Lea Ciarachel yang menuai kecaman karena usia terbilang masih muda.
Dalam sebuah wawancara semasa hidup, Hanna Kirana menceritakan perjuangannya menjajaki karir di dunia entertainment.