"Prioritas utama kami adalah untuk menghormati dan mematuhi peraturan dan hukum yang berlaku di Indonesia. Dengan demikian, kami tidak akan lagi memfasilitasi transaksi e-commerce di dalam TikTok Shop Indonesia, efektif per tanggal 4 Oktober, pukul 17.00 WIB," ujar manajemen TikTok dalam website resminya, Selasa (3/10/2023).
Manajemen juga mengaku, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Pemerintah Indonesia terkait langkah dan rencana perusahaanya ke depan.
Untuk diketahui juga, pemerintah tidak melarang TikTok untuk membuka usaha bisnisnya dalam bidang jual-beli di Tanah Air.
Hanya saja pemerintah ingin mengatur tatanan transaksinya dengan memisahkan TikTok sebagai media sosial dan TikTok sebagai e-commerce. Artinya apabila TikTok masih tetap ingin berbisnis jual-beli, TikTok harus membuat perusahaan entitas baru dalam bentuk e-commerce.
Dilansir dari tribunjambi.com, keputusan Pemerintah menutup aplikasi TikTok Shop memang cukup membuat para pejuang online kesal.
Termasuk Muzdalifah yang mengaku kehilangan banyak omset pasca TikTok Shop ditutup.
Muzdalifah secara terang-terangan mengaku bahwa dirinya pernah mendapatkan omset hingga Rp 1 Miliar per satu kali live di TikTok Shop.
"Aku live (pernah dapat) Rp 1 Miiliar, itu omzetnya,” katanya.
Namun ia menegaskan bahwa penghasilan tersebut adalah penghasilan kotor.
“Aku dapat untungnya dikit, yang penting lancar," kata istri Fadel Islami itu.
Sehingga keadaan ini benar-benar membuat Muzdalifah sedih.