"Jadi harus bayar dulu kan baru bisa dipakai," sambung Ressa.
Ressa mengaku saat ini masih harus menjaga tubuh untuk pemulihannya.
Ia hanya bisa mengonsumsi minuman tinggi ion.
"Hari ini dipaksain supaya bisa ke luar. Jadi aku minum air mineral pun minum yang ada kandungan ion-nya. Kalau nggak aku harus infus," kata Ressa.
Adapun sebelumnya, Ressa mengungkap kondisi kesehatannya menurun dan terpaksa dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD).
Melalui unggahan video di akun Instagram pribadinya, Ressa memperlihatkan dirinya sedang berbaring di tempat tidur ruang rawat sebuah rumah sakit.
Ressa mengaku kondisi tubuhnya drop sampai harus dibawa ke IGD rumah sakit yang tak jauh dari rumahnya.
"Hallo guys hari ini aku lagi sakit dan dibawa ke klinik. Karena aku udah diobatin dan ternyata kondisi aku makin drop. Aku (lalu) dibawa ke rumah sakit yang cukup besar dekat rumahku, dan diputusin aku dibawa ke IGD," kata Ressa, Sabtu (7/10/2023).
Ketika sampai rumah sakit, kondisi tubuh Ressa pun makin drop. Bahkan, ia sampai tidak sadarkan diri selama dua hari.
"Karena kondisi aku lemes banget, aku sempat tak sadarkan diri dua hari, dan akhirnya aku diinfus lagi untuk kedua kalinya di rumah sakit," lanjutnya.
Ressa mengaku kondisinya sangat lemas karena kekurangan cairan dan sering buang air serta muntah-muntah.