Ayah Rizky Febian itu mengakui bahwa ia merasa senang dengan kebahagiaan baru yang ditemukan oleh mantan istrinya.
Pengakuan itu dikatakan Sule, dikutip Tribunnews dalam YouTube SCTV, Kamis (26/10/2023).
"Gua malah senang dia mempunyai kebahagiaan sendiri," ujar Sule.
Terkait hubungan baru Nathalie, Sule turut mendoakan yang terbaik.
"Orang lagi bahagia kita doakan yang terbaik enggak perlu kita nyindir-nyindir."
"Nggak perlu kita merasa gimana-gimana gitu nggak perlulah."
"Doakanlah yang terbaik nggak baik kita kalau sebagai mantan itu mendoakan yang tidak baik enggak boleh," lanjutnya.
Terlebih, ia juga merasa bahwa ia tak mempunyai kuasa untuk menghalangi kebahagiaan Nathalie.
"Nggak ada hak saya untuk menghalang-halangi dia punya pasangan baru karena itu kebahagiaan dia," imbuhnya.
(*)