GridHot.ID -Innalillahi wa innailaihi rojiun.
Copywriter di perusahaan iklan ternama ini dikabarkan meninggal dunia.
Kepergiannya pun menuai banyak simpati publik.
Mengutip tribunpontianak.co.id, Mita Diran, seorang gadis cantik yang bekerja sebagai copywriter di perusahaan iklan ternama di Jakarta, Y&R (Young & Rubicam), meninggal dunia pada Minggu (15/12/2013) malam.
Ia dilaporkan bekerja tak kenal waktu hingga 30 jam nonstop.
Berita kematian Mita sejak Minggu malam dan Senin (16/12/2013) jadi obrolan panas di sosial media, terutama Twitter dan Path.
Beragam komentar bermunculan, pada umumnya menyesalkan kepergian Mita di usia yang masih sangat muda, dan karena terlalu memaksakan diri untuk bekerja lembur.
Sebelumnya, ibunda Mita, Yani Syahrial, sempat menulis, "Hi everyone, since last night and until now my daughter who is a copywriter in Y&R in coma in RSPP. Chances not very good. She collapsed after continuous working overtime for 3 days last night. Working over the limit. I have not slept since then."
(Hai semua, sejak semalam hingga sekarang, anak perempuan saya yang bekerja sebagai copyweiter di Y&E koma di RSPP. Kondisinya tidak bagus. Dia tumbang setelah bekerja nontsop lebih dari 3 hari. Bekerja melampaui batas. Saya belum pernah tidur sejak saat itu).
Tulisan dari sang ibu itu kemudian dibagikan oleh pengguna Path, Shalini, yang juga berpesan untuk menyadari batasan tubuh sendiri.
"Don't push yourself too hard