Dokter Rumah Sakit Bhayangkara Kediri, dr. Tutik Purnawati mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis, kerangka manusia tersebut berjenis kelamin perempuan.
“Dari gambaran tulang belulang dan bagian jaringan yang kami temukan, kerangkanya perempuan, usia di bawah 25 tahun,” kata dr. Tutik.
Belakangan terkuak jika sosok kerangka tersebut bernama Fitriani.
Saat ditemukan, tubuh wanita asal Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara hanya tersisa tinggal tengkorak.
Diduga kuat, wanita berusia 21 tahun itu menjadi korban pembunuhan.
Korban yang merupakan seorang mamah muda itu diketahui penghuni lama di rumah tersebut.
Dirumah itu, korban tinggal bersama suaminya SH dan anak-anak mereka.
“Identitas kerangka perempuan yang terkubur di kamar rumah warga Desa Bacem, Kecamatan Ponggok, yaitu, Fitriani (21) yang merupakan istri dari pemilik rumah lama, SH," kata Plt Kasi Humas Polres Blitar Kota Iptu Samsul Anwar, Kamis (23/11/2023).
Ia menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Polres Konawe Selatan dimana korban berasal.
Kemudian, Polres Konawe Selatan kemudian menghubungi keluarga korban untuk memastikan kabar tersebut.
“Keluarga telah membenarkan bahwa korban adalah keluarganya,” jelas Samsul.