Tim dokter yang ada di ruangan operasi bahkan tak mampu menanggulangi masalah yang terjadi.
Mereka akhirnya memanggil ambulans untuk membawa yang bersangkutan ke rumah sakit di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan.
“Selanjutnya, korban dibawa ke rumah sakit dan langsung ditangani di instalasi gawat darurat (IGD),” tutur Yossi.
Setelah mendapatkan perawatan di IGD, kondisi Nanie tak kunjung membaik.

Nanie Darham
Kondisinya kian memburuk dalam hitungan menit dan akhirnya mengembuskan napas terakhir.
“Tak lama setelah sampai IGD, yang bersangkutan dinyatakan meninggal dunia pada Sabtu sore,” ungkap Yossi.
Kini, kasus meninggalnya Nanie masih diselidiki aparat kepolisian Polres Metro Jakarta Selatan.
Laporan itu teregistrasi dengan nomor LP/B/3201/X/2023/SPKT/Polres Metro Jaksel/Polda Metro Jaya pada 22 Oktober 2023.(*)