GridHot.ID - Membaca garis tangan telah dilakukan sejak zaman dulu.
Menurut penelitian seni ramal telapak tangan, ada lima tanda penting yang membawa keburuntungan bagi manusia.
Adapun lima tanda yang dianggap sebagai simbol keberuntugan antara lain, tanda ikan (fish line), tanda bendera (flag line), tanda Swastika (Swastika sign), tanda teratai (lotus sign), dan tanda kuil (temple sign).
Berikut ulasan mengenai lima tanda pembawa keberuntungan itu dilansir dari boldsky.com.
1. Fish Line
Fish line
Tanda ikan atau fish line sering kali disebut sebagai garis kebahagiaan. Ini adalah garis yang sangat langka.
Jika seseorang memiliki fish line, itu menandakan bahwa peluang kesuksesan atau kebahagian akan segera datang.
Fish line juga menunjukkan perjalanan ke luar negeri, status, dan kekayaan yang luar biasa.
Orang yang memiliki fish line diyakini memiliki pikiran yang mulia. Mereka juga murah hati serta suka beramal.
2. Flag Line
Flag line
Memiliki tanda bendera dianggap sebagai keberuntungan.
Baca Juga: 3 Garis Tangan yang Menunjukkan Kamu Bakal Jadi Orang Kaya dan Makmur
Jika seseorang memiliki flag line di telapak tangannya, itu berarti orang tersebut akan menjadi sangat terkenal.
Ketenaraan yang menghampiri mereka bisa sangat luar biasa, hingga mencapai tingkat internasional.
Orang-orang yang memiliki flag line juga akan merasakan kesuksesan dalam hidupnya.
3. Swastika Sign
Swastika Sign
Individu yang memiliki tanda Swastika di telapak tangan mereka dianggap sangat beruntung. Semua kerja keras dan dedikasi mereka terhadap sesuatu akan membawa mereka pada kesuksesan.
Di sisi lain, orang yang memiliki simbol Swastika di garis nasib, diyakini merupakan sosok yang sangat berbakat.
4.Lotus Sign
Lotus sign
Lotus sign atau tanda teratai dikaitkan dengan Dewi Laksmi yang dianggap sebagai pembawa kekayaan dan keberuntungan.
Individu yang memiliki tanda ini dianggap suci. Mereka umumnya diberkati dengan kehidupan yang mewah. Mereka juga sosok yang terpelajar, bahkan bisa jadi guru spiritual.
5. Temple Sign
Temple sign
Temple sign atau tanda kuil umumnya ditemukan di telapak tangan orang suci seperi guru atau sosok intelektual.
Baca Juga: Arti Garis Tangan Berbentuk X, Konon Punya Potensi Besar Jadi Pemimpin
Orang yang memiliki tanda ini seharusnya memiliki posisi yang sangat tinggi di masyarakat.
(*)