Gridhot.ID - Para pemilik weton Jumat Wage memiliki peruntungan yang baik masalah pencarian jodoh terbaik mereka.
Diketahui, para jodoh terbaik untuk pemilik weton Jumat Wage ini sangat cocok dan bisa membuat mereka menjadi sebuah keluarga yang harmonis.
Dikutip Gridhot dari Gramedia Blog, weton adalah konsep dalam budaya Jawa yang melibatkan perhitungan berdasarkan kalender Jawa untuk menentukan kombinasi hari, pasaran, dan tanggal kelahiran seseorang.
Dalam pengertian etnografi dan antropologi, weton sering dijelaskan sebagai bagian dari kepercayaan tradisional Jawa yang memengaruhi kehidupan sehari-hari dan pengambilan keputusan.
Dikutip Gridhot dari Intisari Online, menurut perhitungan kalender Jawa, nilai neptu pada hari Jumat adalah 6, sedangkan Wage adalah 4.
Jadi, mereka yang lahir pada pasaran Jumat Wage memiliki jumlah nilai neptu 10 (dari 6+4).
Jumlah nilai neptu inilah yang dijadikan dasar untuk meramal dalam primbon Jawa.
Menurut nilai neptu 10, maka orang yang lahir pada Jumat Wage memiliki sifat layatnya aras pepet dan juga rakam Nuju pati.
Bayi yang lahir di hari Jumat Wage ini spesial, oleh karena itu setelah dilahirkan harus diruwat, karena orang yang lahir pada Jumat Wage ini sering kali mengalami kesialan.
Cukup aneh, karena orang yang lahir pada Jumat Wage lebih sering mengalami kesialan dibandingkan orang lain.
Itulah sebabnya tradisi Jawa mewajibkan anak yang lahir pada Jumat Wage segera diruwat, untuk menghilangkan kesialan yang dibawa oleh anak tersebut.
Baca Juga: Jodoh Terbaik Weton Kamis Wage, Karakter Cocok Pernikahan Harmonis!