GridHot.ID - Natalia Nainggolan, wanita yang batalkan pernikahan di hari H viral di media sosial.
Momen Natalia Nainggolan batalkan pernikahan, salah satunya diunggah oleh Fitria Dame Silitnga di media sosial Facebook.
Saat itu Kamis (30/11/2023), Natalia Ninggolan dan calon suaminya, Sudarman Limbong, sudah berada di gereja yang ada di Kecamatan Sipahutar, Tapanuli Utara, Sumatera Utara untuk pemberkatan.
Seluruh tamu undangan dan keluarga juga telaah berada di gereja yang sama.
Namun, tak disangka, Natalia Nainggolan menjawab tidak mencintai calon suaminya di ketika ditanya oleh pendeta.
Pihak keluarga dan tamu undangan yang berada di gereja itu pun tampak terkejut mendengar jawaban tersebut.
Pendeta lantas kembali mengulang pertanyaan yang sama sampai tiga kali.
Tetapi, mempelai wanita bersikukuh menjawab tidak mencintai pengantin pria.
"Tidak," jawab Natalia tiga kali ke pendeta.
Sontak, suasana mendadak jadi riuh.
Sebagian yang hadir di gereja langsung berdiri seolah tidak percaya dengan jawaban mempelai wanita.