Baca Juga: Viral Seorang Pria Lamar Tante Sendiri, Momen Tunangan Terekam Kamera, Warganet: Emang Boleh?
Berdasarkan pantauan GridHot.ID pada Jumat (15/12/2023), sudah tak ada lagi video tersebut di akun@bariah6946.
Meski begitu, video itu sudah dibangikan ulang oleh banyak akun TikTok yang lain.
Sosok Ibu Mantan TKW yang Dititipkan ke Panti Jompo
Melansir TribunJatim.com, sosok ibu tersebut diduga merupakan TKW asal Bondowoso yang dulu pulang ke Indonesia dibantu Uya Kuya, namanya Liana Binti Anwar atau yang akrab disapa Lia.
Uya Kuya diketahui sempat membuat video dirinya saat membantu Liana pulang ke Indonesia.
Ketika itu, kepada Uya Kuya, Liana bercerita soal awal mulanya bekerja di Malaysia. Liana mengaku bekerja di Malaysia sejak tahun 2008.
Awalnya, Liana mengaku pekerjaannya lancar di Malaysia.
Namun beberapa tahun ke belakang, Liana mengalami musibah hingga tak bisa lagi bekerja.
Matanya sebelah kanan sama sekali tak bisa melihat. Sementara mata kirinya hanya sedikit bisa melihat.
Sebelum diselamatkan oleh Uya Kuya, Liana sempat tinggal terkatung-katung di bawah kolong jembatan.
Liana pun sempat kecelakaan karena ditabrak oleh seseorang hingga akhirnya ditolong polisi Malaysia.