Gridhot.ID - Kondisi terbaru Tukul Arwana akhirnya terbongkar.
Diketahui sebelumnya Tukul Arwana menjadi sorotan usai dirinya tiba-tiba mengalami sakit yang membuatnya harus mundur dari dunia hiburan sementara.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, pada Rabu, 22 September 2021, Tukul Arwana mengalami pendarahan otak dan dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (PON) di Jakarta Timur.
Sebelumnya, Tukul Arwana sempat mengeluh pusing dan merasa lesu.
Ia juga mengalami perubahan penglihatan dan hilang kesadaran.
Menurut dokter yang merawatnya, penyebab pendarahan otak yang dialami Tukul Arwana kemungkinan besar adalah hipertensi atau tekanan darah tinggi.
Hipertensi dapat menyebabkan arteri di otak pecah dan menyebabkan pendarahan lokal di jaringan sekitarnya.
Kondisi ini dapat mengurangi aliran darah yang vital dan membunuh sel-sel otak.
Setelah menjalani perawatan intensif, Tukul Arwana dikabarkan membaik dan dapat berkomunikasi dengan keluarganya.
Dikutip Gridhot dari Tribun Trends, kini, Tukul disebutkan sudah semakin membaik kondisi fisiknya.
Asisten Tukul Arwana, Rizki Kimon menyebut, fisik presenter Bukan Empat Mata tersebut semakin kuat.
Source | : | Kompas.com,Tribun Trends |
Penulis | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Editor | : | Angriawan Cahyo Pawenang |
Komentar