Gridhot.ID - Inilah penyebab orang didampingi banyak khodam menurut primbon Jawa.
Pada umumnya, orang hanya akan didampingi oleh satu khodam.
Namun, segelintir orang beruntung justru dikawal oleh banyak khodam.
Khodam sendiri memiliki tujuan tertentu, baik itu untuk penangkal ilmu sihir jahat seperti santet, menambah kekuatan dan pagar diri, atau bahkan membuat seseorang punya pancaran pesona alami.
Menurut penuturan Mbah Yadi dalam kanal YouTube ESA Production, ada beberapa penyebab orang didampingi banyak khodam, di antaranya sebagai berikut.
1. Leluhurnya memiliki banyak khodam
Hal ini hanya berlaku apabila seseorang diturunkan khodam dari leluhur yang memang sebelumnya sudah memiliki banyak khodam.
Maka saat diturunkan, orang itu akan dikawal khodam yang sama persis dengan yang dimiliki leluhurnya.
2. Punya tulang wangi
Menurut Mbah Yadi, seseorang dengan tulang wangi berarti memiliki wadah gaib yang besar dalam tubuhnya sehingga mampu menarik berbagai khodam ke dirinya.
3. Punya benda pusaka yang dirawat
Baca Juga: 4 Weton Berkhodam yang Bisa Mengobati Penyakit Menurut Primbon Jawa