Komeng mengaku bahagia bertemu dengan ratusan warga Puncak Bogor itu, terlebih yang dijumpai Komeng merupakan orang-orang yang sedang bernostalgia antar satu dengan yang lainnya.
"Seneng aja, lihat orang-orang ketemu teman lamanya ya. Cuman mungkin berbeda topik obrolannya, dulu mah ngobrol nyari tongkrongan, sekarang mah nyari obat asam urat karena udah tua-tua," ungkapnya.
Di pengujung acara, Komeng berpamitan untuk pulang terlebih dahulu dan di tengah jalan ia pun kembali dicegat oleh wisatawan yang sedang berkunjung ke Rest Area Gunung Mas untuk dimintai selfie.
"Mau ke Jakarta, syuting barbar show," tandasnya.
Dikutip Gridhot dari Kompas.com, Komedian Komeng membeberkan arti nama panggungnya.
Sebagaimana diketahui, Komeng memiliki nama asli Alfiansyah Bustami.
Arti nama panggungnya itu diungkapkan Komeng saat berbincang dengan Gofar Hilman sembari menjawab beberapa pertanyaan dari warganet.
"Awal mula dipanggil Komeng, kan namanya Alfiansyah nih, dipanggilnya Komeng?" ujar Gofar Hilman, dikutip dari kanal YouTube Gofar Hilman, Senin (21/9/2020).
Seperti biasa, Komeng tak langsung menjawab dengan serius, melainkan dengan lawakan khasnya.
"Dulu pernah dipanggil KPK saya enggak mau," kata Komeng disambut gelak tawa Gofar.
Menurut Komeng, nama aslinya kurang menjual jika dijadikan nama panggung di dunia hiburan sebagai seorang komedian.