GridHot.ID - Seorang anggota KKB Papua tewas ditembak aparat.
Anggota KKB Papua yang belakangan diketahui Warinus Murib itu ditembak saat akan membakar Puskesmas Omukia di Distrik Omukia, Ilaga, Puncak, Papua Tengah pada Sabtu (3/2/2024).
Melansir antaranews.com Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua mencoba membakar puskesmas Omukia di Distrik Omukia, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, pada Sabtu (3/2/2024) siang.
Namun, hal itu bisa digagalkan oleh aparat TNI dan Polri yang tengah berpatroli sehingga terjadi kontak tembak senjata.
Aparat, seperti dijelaskan Kepala Satuan Tugas Humas Operasi Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno, pada Minggu (4/2/2024) menyita sejumlah barang bukti berupa 1 pucuk senjata api jenis moser, 2 pucuk senapan angin dan 17 butir amunisi kaliber 5,56 mm serta sehelai bendera bintang kejora.
Selain itu, aparat juga menangkap 3 orang anggota KKB Papua.
2 Orang dalam keadaan hidup dan Warinus Murib yang tewas tertembak.
"Sedangkan KKB yang luka-luka atas nama Alianus dan Yefinius Kogoya, saat ini ketiganya sedang dilakukan perawatan di puskesmas Ilaga", terang AKBP Bayu Suseno.
Warinus Murib yang tewas tertembak, jelas Bayu, masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) Polres Ilaga.
Pasalnya, Warinus Murib diketahui kerap melakukan aksi penyerangan, baik kepada aparat TNI dan Polri maupun masyarakat setempat.
Pada Sabtu (3/2/2024) malam pun kembali terjadi aksi pembakaran puskesmas Erobaga.