"Sopan banget Unge ya, walaupun lagi pegang mic tapi terima uangnya pakai tangan dua," tulis @fadlymuhammad447.
"Attitude Unge waktu terima uang, menerimanya dengan sopan," tulis @niken4430.
"Sopan banget nerimanya dengan kedua tangan," tulis @tanti_roslina_nuess.
Di sisi lain, banyak netizen yang penasaran dengan sosok Fenny Frans yang memberi saweran kepada BCL ini.
Sosok Fenny Frans
Melansir dari TribunNewsmaker.com, Fenny Frans adalah pengusaha asal Makassar.
Ia memiliki usaha fesyen dan kosmetik bernama FF.
Perjuangannya menjadi pengusaha sukses seperti saat ini juga tidak terjadi secara instan.
Fenny awalnya hanya ibu rumah tangga biasa.
Sambil mengurus keluarganya, Fenny mulai berjualan pakaian sambil membantu pekerjaan suaminya yang kala itu masih menjadi sopir angkot.