Namun, pada pagi tadi, ia menyebut, Polo sempat mengalami batuk hingga mengeluarkan bercak darah.
"Tapi tadi bapak pagi batuk-batuk ada bercak darah," ucapnya.
Dikatakan Sebastian bahwa ayahnya sempat beberapa kali keluar masuk rumah sakit karena sakit di bagian paru-parunya.
"Bapak sudah bolak balik rumah sakit, memang kondisi bapak terakhir-akhir ini kurang baik," jelasnya.
Sebastian mewakilkan Polo menyampaikan permohonan maaf jika terdapat kesalahan yang pernah dilakukan almarhum ayahnya.
"Teman semuanya kami minta maaf untuk pak Polo maafin semuanya," ucapnya.
Diketahui pada 2020 lalu, Polo memang sempat dirawat di RS Awal Bros Bekasi, Jawa Barat karena penyakit paru-paru.
Pria bernama asli Christian Barata Nugroho ini terserang infeksi paru-paru lagi karena kembali ke kebiasaan merokoknya.
Saat itu, Polo dirawat selama 13 hari di RS Awal Bros.
Ia sempat dirawat di ruang Intensive Care Unit (ICU) karena harus dipasang alat bantu lewat mulut.
"Masih dipasang alat bantu melalui mulut, belum bisa dilepas karena masih proses juga," ungkap adik Polo, Putut Wahyu Trenggono saat menemani sang kakak dirawat di RS Awal Bros pada 2020 lalu.