GridHot.ID - Penyanyi dangdut Happy Asmara telah menemukan pengganti Denny Caknan.
Bukan Jhony Saputra anak Haji Isam, melainkan pria bernama Gilga Sahid.
Melansir Banjarmasinpost, Gilga Sahid merupakan seorang penyanyi yang terkenal dengan lagunya yang berjudul “Nemen”.
Sebelumnya, ada yang menduga sosok calon suami Happy Asmara adalah Jhony Saputra anak crazy rich asal Kalimantan Selatan, Haji Isam.
Namun, kini beredar video mesra Happy Asmara dan Gilga Sahid bak menepis hubungannya dengan anak Haji Isam.
Hubungan Happy Asmara dan Gilga Sahid tengah jadi sorotan publik.
Penyebabnya, mereka akhirnya go public setelah sekian lama sembunyi-sembunyi dari fans.
Tepatnya tadi malam ketika Happy Asmara menemani Gilga Sahid konser di Demak.
Dalam kesempatan tersebut, Gilga Sahid sempat membawakan lagu berjudul Melamarmu.
Sepanjang bernyanyi, mata Gilga hanya tertuju kepada Happy Asmara yang menemani di samping panggung.