GridHot.ID - Presiden Indonesia keenam, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), tampak menyaksikan laga ekshibisi antara Daejeon CheongKwanJang Red Sparks vs Indonesia All Stars di Indonesia Arena, Senayan pada Sabtu (20/4/2024) malam.
Melansir TribunJakarta.com, SBY dibuat terpesona dengan aksi dan penampilan yang ditunjukan Megawati Hangestri Pertiwi bersama Red Sparks.
Apalagi Red Sparks berhasil keluar sebagai pemenangan dengan skor 3-2 (25-17, 25-15, 19-25, 18-25, 15-12) dan Megawatiterpilih sebagai Most Valuable Player (MVP) dalam pertandingan ekshibisi ini.
"Terima kasih kepada para penonton yang sudah mau datang dari jauh, juga rela war tiket untuk menonton pertandingan ini," kata Megawati dalam sambutannya seusai laga.
"Terima kasih juga kepada kakak-kakak Indonesia All Star yang sudah mau menyempatkan diri main di pertandingan ini," imbuhnya.
Saat Megawati memberikan sambutan itu, SBY tampak melihat ke arah Megawati dengan sorot matanya yang tajam.
Padahal, saat itu SBY terlihat hendak meninggalkan arena pertandingan.
Sebagai informasi, laga ekshibisi Red Sparks vs Indonesia All Star sekaligus menjadi salah satu agenda menjelang bergulirnya Proliga 2024 pada 25 April.
Kehadiran pevoli Tanah Air, Megawati Hangestri Pertiwi, tak dimungkiri jadi magnet yang membawa Red Sparks ke Tanah Air.
Megawati yang memiliki julukan Megatron memang tampil impresif sepanjang musim Liga Voli Korea Selatan 2023/2024.
Megawati menorehkan total 736 poin dan menjadi pemain tersubur Red Sparks untuk bertengger di peringkat ketujuh daftar top skor.