Lebih lanjut, Ayah Rozak mengungkapkan keyakinannya menyetujui hubungan Ayu Ting Ting dengan Lettu Fardana.
Ayah sang biduan itu mengaku sudah sangat yakin dengan Lettu Fardana untuk menjadi calon suami putrinya. Ia mengatakan Lettu Fardana memiliki sifat yang baik hati.
Ayah Rozak juga menyebut anggota TNI dengan pangkat Letnan Satu itu rajin beribadah.
"Udah pasti yakin banget, karena anaknya baik, ibadahnya juga luar biasa. Alhamdulillah," imbuh Ayah Rozak.
Ayah Rozak ternyata sudah berkeinginan untuk memiliki menantu seorang yang berprofesi sebagai tentara sejak dahulu.
Hal itu diungkapkan oleh sang istri yakni Umi Kalsum.
"Nggak nyangka (bakal punya mantu TNI), tapi ayah memang pengen punya mantu TNI," ujar Umi Kalsum.
Pernyaatan Umi Kalsum tersebut pun dibenarkan oleh Ayah Rozak. Ia mengaku bersyukur doanya dikabulkan oleh Tuhan Yang Maha Esa.
"Iya. Alhamdulillah berarti doanya dikabulkan," tandas Ayah Rozak.
(*)