Meski demikian, kata Anang, ia memahami jika gaya berpakaian Aurel tidak lepas dari profesinya sebagai DJ.
"Dia punya mimpi dan keinginan yang ingin dia wujudkan, bahwa dia ingin begini, tapi kami (orangtua) selalu mengawasi kok. Orang tahu lah menampilkan diri sesuai umurnya dan dunianya," kata Anang.
Baca Juga : Polisi Ungkap Alasan Suara Tembakan Keluarga FX Ong Tak Terdengar oleh Siapapun
"Aku rasa dandanan Aurel, dengan dia sebagai DJ, dia juga mau keluarkan album baru, dia butuh perhatian lah, itu mengekspresikan dirinya," kata Anang lagi.
Bahkan, Anang mengaku sering menjadi fotografer Aurel untuk foto-foto di media sosialnya.
Terkait komentar para warganet, Anang mengatakan hal itu adalah hak semua orang untuk berpendapat.
Baca Juga : Istri FX Ong yang Tewas Tertembak Bersama Keluarganya Pernah Yoga Bersama Aktor Anjasmara
"Kan enggak sampai urusin hal yang sebegitu detailnya. Kita juga enggak mau termakan hal itu," ujar Anang.
Sebelumnya, Aurel juga pernah seharian dimarahi ayah dan ibu sambungnya, Anang Hermansyah dan Ashanty lantaran mengunggah fotonya tengah mengenakan bikini di pantai.
Akibat unggahan itu tak hanya Aurel yang menjadi sasaran bullyan.
Orangtuanya, Anang dan Ashanty pun terkena bully.(*)