GridHot.ID - Setelah peristiwa jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 dengan rute Jakarta-Pangkal Pinang, beredar dua video berisi rekaman kokpit yang memuat percakapan pilot dan kopilot, yang disebut berasal dari pesawat Lion Air JT 610.
Namun, pihak Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) menegaskan bahwa dua video berisi rekaman kokpit tersebut bukan berasal dari Lion Air JT 610.
Baca Juga : Pengakuan Mantan Pramugari Lion Air yang Pernah Alami Dua Kali Kecelakaan Pesawat
"Video tersebut sama sekali tidak terkait peristiwa jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta-Pangkal Pinang pada tanggal 29 Oktober 2018," ujar Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas Kemenkominfo, Ferdinandus Setu, saat dihubungi Kompas.com, Rabu (31/10/2018).
Menurut Ferdinandus, video yang beredar di media sosial merupakan rekaman black box dari dua pesawat berbeda.
Baca Juga : Obrolan Terakhir Pramugari Lion Air JT 610 dengan Kekasih Sebelum Hilang Kontak
Pertama, rekaman berasal dari black box Air Asia QZ 8501 yang jatuh pada 9 Januari 2015.
Kedua, berasal dari black box pesawat Adam Air 574 dengan rute penerbangan dari Surabaya-Manado yang jatuh pada 1 Januari 2007.
Baca Juga : Prediksi Penyebab Pesawat Lion Air JT 610 Jatuh Menurut Pakar Penerbangan Australia
Menurut Ferdinandus Setu, video dan rekaman ini bukan hoaks atau kabar bohong, karena tidak ada disinformasi dan tidak ada unsur menyesatkan.
"Konten tersebut bila dilihat dari YouTube langsung tidak bisa dikatakan hoaks, karena tidak ada disinformasi dan tidak ada unsur menyesatkan," ujar Ferdinandus.