GridHOT.id - Artis Denada ceritakan tentang rencana sekolah Shakira yang tertunda karena harus berobat di Singapura, hingga akhirnya pilih mendidik anaknya dirumah.
Putri Denada, Shakira Aurum kini tengah menjalani perawatan dalam rumah sakit yang ada di Singapura.
Diketahui, Sang putri tengah menjalani perawatan intensif akibat penyakit kanker darah atau leukimia yang diidapnya.
Karena perawatan intensif yang harus dijalani, membuat Shakira harus menunda rencana sekolahnya.
Baca Juga : Zaskia Gotik Bicara Soal Jatuhnya Pesawat Lion Air di Karawang
Hal itu diungkapkan oleh Denada lewat akun instagram pribadinya, @denadaindonesia, Jumat (2/11/2018).
Ia mengunggah foto buku Iqro' dan dua buku bahasa Inggris.
Denada menceritakan tentang rencana pendidikan anaknya yang seharusnya mulai masuk Taman Kanak-kanak (TK) mulai Juli lalu.
Ia mengungkapkan jika dirinya memang menginginkan Shakira untuk memulai pendidikan dari TK.
Baca Juga : Irwan Mussry Nikah dengan Maia Estianty, Rossa: Dua-duanya Orang Hebat
Kendati demikian, ia tetap mengajarkan putri kesayangannya itu di rumah.
Karena kegigihan Denada, sang anak di umur 4,5 tahun sudah bisa baca dan tulis, hingga menjadi kebanggaan tersendiri baginya.
Ia juga mengungkapkan jika sudah mencari sekolahan dan menyiapkan mental sang anak untuk mulai sekolah di awal tahun ini.
Shakira juga sudah di daftarkan di salah satu TK Islam dan diterima disana.
Namun, karena kondisi Shakira yang tidak memungkinkan, Shakira pada bulan Juli lalu harus berobat ke Singapura.
Baca Juga : Lihat Deh Cantiknya Fika Fawzia Asisten Menteri Susi Pudjiastuti: Kemana Pun Ibu Susi Berada, Saya Pun Ada
Shakira harus menjalani kemoterapi untuk mengobati rasa sakitnya.
Denada menyebut, selama fase kemoterapi, sang putri tidak diizinkan untuk sekolah di sekolah umum.
Meski demikian, Denada tidak putus asa.
Ia memilih untuk mendidik anaknya sendiri di rumah.
Hingga menulis dan membuat jadwal pendidikan untuk sang anak, dan menyebut sebagai sekolah Ibu.
Baca Juga : Setelah Gagal Nikah dengan Irwan Mussry, Desy Ratnasari Jadi Anggota DPR, Ini Jumlah Kekayaanya Sekarang
"Juli lalu, seharusnya Shakira udah mulai masuk TK.
Aku emang dr dulu kepingin Shakira mulai sekolah dari TK aja.
Tapi walaupun dia ga Playgroup atau semacamnya, aku tetep ajarkan dia di rumah, sehingga alhamdulillah dari umur 4,5 tahun Shakira udah bisa baca dan tulis.
Baca Juga : Ayu Ting Ting Alami Hal Aneh Saat Shooting Film Horor
Masya Allah.
Makanya awal tahun ini sebetulnya aku dan Shakira udah excited banget.
Sibuk cari sekolah dan menyiapkan mental dia untuk mulai sekolah.
Shakira aku daftarkan di salah satu TK Islam, dan setelah tes wawancara, alhamdulillah diterima.
Tapi tepat Juni lalu kami akhirnya harus ke Singapura.
Baca Juga : Sah Masuk Islam, Roger Danuarta Tidak Ganti Nama, Ini Alsannya
Dan selama fase chemo ini, Shakira belom diizinkan untuk sekolah di sekolah umum.
Jadi inilah jadwal Sekolah Ibu di rumah:
Senin dan Rabu: Bahasa Inggris.
Selasa dan Kamis: Matematika.
Jumat: belajar mengaji.
Sabtu: arts and crafts (prakarya. Walaupun kalau Prakarya ini Shakira hampir tiap hari sih lakukan).
Minggu: libur.#AkuIbu," tulis Denada.
Postingan wanita 39 tahun ini sontak membuat para warganet merasa terharu dan kagum dengan sosok Denada sebagai ibu.
Tak sedikit yang memberikan doa, dukungan dan semangat untuk Denada dan anak semata wayangnya itu.
Baca Juga : Duh! Raffi Ahmad Bermesraan dengan Nagita Slavina di Ruang Make Up
"Semangat ka @denadaindonesia, ananda @shakiraaurum ,, kamu adalah malaikat kecil yang Allah titipkan kepada ibu dan papa @jerryaurum , semoga Allah SWT selalu menjaga ananda Shakira, menyegerakan penyembuhan buat Shakira, Shakira bisa kembali ceria, energik, dan tentu nya semoga tambah Sholeha ya dek. Aamiin aamiin ya rabbal alamin," tulis akun jovan_alkahf05.
"Ibu yang hebat dan luar biasa..shakira cepat sembuh yaa anak pintaaar.." tulis akun @yulianasitohang.
"Ibu adalah ummul Madrasah bagi Anaknya @denadaindonesia tetep semangat kak, semoga banyak lagi ibu yang menginspirasi seperti kakak," tulis akun @linda_fitriyah_noer. (TribunStyle/Listusista)
Baca Juga : Pengacara Hebat Hotman Paris Mati Kutu dengan Jawaban Rosa Meldianti
Baca Juga : Lepas Status Jandanya, Maia Estianty Ganti Nama dengan Nama Baru Ini
Artikel ini sudah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Cerita Denada Terkait Rencana Sekolah Shakira yang Tertunda, Hingga Pilih Mendidik Anaknya di Rumah