Find Us On Social Media :

Lilik Abdul Hamid, Sosok Taruna Berprestasi STPI Korban Penembakan di Masjid Christchurch

Lilik Abdul Hamid, dimata teman- temannya adalah sosok Taruna Berprestasi STPI korban penembakan di Masjid Christchurch

Rekan - rekan Lilik mengenal sosoknya sebagai taruna berprestasi sehingga ia bisa merasakan tugas di Selandia Baru sebagai teknisi Air New Zealand.

Sampai sekarang Rafi dan teman - temannya masih mengikuti perkembangan kabar terbaru dari Selandia Baru soal jenazah almarhum.

Apakah jenazah almarhum akan dikebumikan di Indonesia atau di Selandia Baru.

Baca Juga : Kengerian di Sekitar Masjid Al Noor Selandia Baru Saat Tragedi Penembakan Terjadi: Suasana Mencekam, Helicopter Berseliweran di Atas Rumah

"Untuk sementara, kami ikut pemerintah dulu saja. Menlu juga sudah mengutus ke sana, BPSDM Kementerian Perhubungan sudah mengucapkan bela sungkawa," ujar Rafi Dosen di STPI Curug ini.

Tjiji, mertua Lilik menjelaskan bahwa tempat tinggal menantunya memang dekat dengan Masjid Al Noor sekitar 200 sampai 300 meter dari rumahnya.

Tjiji mengatakan jika Lilik meninggalkan istri dan satu orang anak.

Baca Juga : Curahan Hati Istri Zulfirman Syah, Korban Penembakan di Kota Christchurch Selandia Baru: Saya Belum Melihatnya

Dan kini mereka harus terpisah untuk selama-lamanya. (*)