Find Us On Social Media :

Bantah Jual Rumah, Keluarga Sebut Nunung Jual Sawah untuk Biayai 19 Anak Angkatnya Sekolah

Nunung saat Konferensi pers

Laporan wartawan GridHot.ID, Dewi Lusmawati

GridHot.ID - Kasus penyalahgunaan narkoba yang menjerat komedian Nunung dan suaminya memasuki babak baru.

Nunung dan suaminya July Jan Sambiran menjadi tahanan di rutan Polda Metro Jaya karena kasus narkoba.

Nunung dan July Jan Sambiran telah menjalani proses assessmen untuk memeriksa kadar kecanduannya terhadap zat narkotika.

Baca Juga: Berhasil Bongkar Kebohongan Nunung, Tes Folikel Rambut Ternyata Jadi Senjata Pamungkas Polisi Untuk Deteksi Penggunaan Narkoba Pada Seseorang

Hasil assessmen menunjukkan bahwa Nunung dan suaminya itu berhak direhabilitasi.

Terkait rehabilitasi, beredar rumor bahwa Nunung dan suami terhalang biayanya.

Beredar kabar bahwa Nunung memutuskan menjual salah satu aset tanah miliknya yang berada di Surabaya untuk mendapatkan biaya rehabilitasi.

Baca Juga: Rambut Tak Bisa Bohong, Kepalsuan Nunung Berhasil Dibongkar Polisi Berdasar Uji Folikel, Faktanya Bukan 5 Bulan Saja Konsumsi Sabu

Dikutip dari Grid, terkait hal tersebut, adik ke-6 Nunung, Adi Danar Praktino, membantah Nunung sampai menjual aset rumah demi biaya rehabilitasi.

"Saya mau klarifikasi Masalah beredar isu berita Nunung jualan rumah untuk biaya rehab untuk berita ini saya sebagai wakil keluarga mengatakan berita itu tidak benar adanya."

"Karena Mbak Nunung tidak punya rumah di Surabaya, rumahnya ada hanya di solo semuanya," ungkap Adi Danar Praktino saat ditemui Grid.ID di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Senin (12/8/2019).

Sementara itu, dikutip GridHot dari Antara,Bagus Permadi, anak kandung Nunung membenarkan sang ibu menjual aset berupa sawah.

Baca Juga: Bandar Pemasok Sabu ke Nunung Ternyata Seorang Napi di Balik Jeruji Besi, Narkoba Didistribusikan dengan Perantara Tiang Listrik

Namun hal itu bukan untuk biaya rehabilitasi.

"Biaya rehabilitasi itu kan gratis dan ditanggung oleh negara, memang benar mami jual sawah, tapi itu untuk kebutuhan adik saya kuliah, biaya sekolah anak-anak angkat mami, dan untuk membeli hewan kurban," ujar Bagus.

Menurut Bagus, adiknya Cahyo akan berkuliah dan membutuhkan biaya untuk sewa apartemen.

Baca Juga: Dikenal Sederhana dan Pekerja Keras, Keluarga Nunung Tak Percaya Sang Artis Menggunakan Narkoba

Selain itu, kata dia, Nunung memiliki sekitar 19 anak angkat yang membutuhkan biaya sekolah pada tahun ajaran baru.

"Sawah itu memang sudah tidak produksi lagi dan ingin dibangun jalan tol, sehingga dijual, itupun dijual jauh sebelum Nunung terjerat kasus ini," kata Danar.

Bagus dan Daanr berharap agar kasus Nunung segera usai dan lekas direhabilitasi.

"Terimakasih bagi semua pihak yang telah memberi dukungan kepada Mami, bila ada yang ingin menjenguk mami silahkan datang," tutup Bagus.(*)