Find Us On Social Media :

Buka Suara Soal Kematian Briptu Heidar, Ibu Almarhum Bertanya-tanya Kenapa Anaknya Tewas, Sementara Alfonso Lolos: Polri Jangan Hanya Cari Pelaku, Rekan Anak Saya Harus Diperiksa

Sosok Briptu Heidar

Jenazah almarhum Briptu Heidar (24) yang pangkatnya baru dinaikkan menjadi Brigpol Anumerta akan dimakamkan di tanah kelahirannya di Desa Siawung, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.

Rumah duka almarhum tampak sudah dibanjiri karangan bunga, termasuki dari Kapolri serta beberapa pejabat Polri lainnya Kaharuddin, ayah Briptu Heidar, mengaku tidak memiliki firasat apa-apa jika anak sulungnya itu akan pergi begitu cepat.

“Tidak ada firasat apa-apa karena dia itu komunikasinya banyak sama mamanya di Serui. Terakhir saya komunikasi dua hari sebelum Idul Fitri. Dia minta didoakan karena akan naik lagi ke Ilaga,” kata Kaharudin, Selasa(13/8/2019).

Baca Juga: Masih Ingat Bule Inggris yang Nikahi Pemuda Magelang? Hampir Setahun Berumah Tangga. Polly Alexandria Tertangkap Kamera Rayakan Idul Adha Bersama Nur Khamid, Meski Hanya Berbalut Mukena Sederhana Aura Cantiknya Tetap Mempesona

Melansir dari Kompas.com, sang Ibu, Nurhaeda mengatakan telepon seluler mirip Briptu Heidar masih aktif walaupun ia sudah gugur dibunuh KKB.

"HP anak saya masih aktif. Hanya saja saat dihubungi tersambung namun tak terjawab," kata Nurhaeda sambil menyeka air matanya, Selasa (13/8/2019).

Menurut Nurhaeda, saat terjadi insiden penyekapan anaknya, ponsel milik anaknya tak ditemukan.

Baca Juga: Pintar dan Tajir, Suster Lucy, Putri Keluarga Bos Djarum Memilih Meninggalkan Seluruh Hal Berbau Duniawi untuk Jadi Biarawati, Ada Kisah Haru Dibaliknya

Ia pun juga sempat bertanya-tanya kenapa anaknya tewas, sementara rekannya yang bernama Alfonso berhasil lolos dari kepungan KKB.