Gridhot.ID - Kemarau panjang yang masih melanda menyebabkan beberapa daerah di Indonesia mengalami kekeringan.
Bahkan beberapa sungai besar di beberapa daerah pun tak dialiri air.
Salah satunya yang belakangan ini diberitakan adalah Sungai Bengawan Solo.
Akibat keringnya Sungai Bengawan Solo, sebuah perahu diduga dari masa kolonial Belanda berhasil diangkat dari dasar Sungai Bengawan Solo.
Perahu besi tersebut ditemukan warga Desa Mertani Kecamatan Karanggeneng, Lamongan, Jawa Timur dan mulai diekskavasi mulai Jumat (1/11/2019) lalu.
Terdapat tiga perahu yang ditemukan, namun baru satu yang berhasil diangkat dari dasar Sungai Bengawan Solo.
Melansir Kompas.com dalam artikel berjudul 'Perahu di Dasar Bengawan Solo Diduga Kendaraan Perang, Ini Spesifikasinya', pihak terkait memaparkan spesifikasi perahu tersebut.