Find Us On Social Media :

Adem Ayem Nikahi Keturunan Raja Bali, Happy Salma Kini Justru Singgung Soal Isu Poligami: Berbagi Apa yang Saya Sukai Aja Pikir-pikir

Happy Salma dan suaminya

GridHot.ID - Masih ingat Happy Salma?

Artis cantik yang kini sudah jarang muncul di layar kaca itu sepertinya disibukkan dengan kehidupan barunya.

Seperti yang diketahui, Happy Salma menikah dengan Tjokorda Bagus Dwi Santana Max Kerthyasa pada 3 Oktober 2010 silam.

Baca Juga: Punya Julukan Lelaki 1000 Janda, Pria Ini Ternyata Mengemban Tugas Mulia, Seperti Apa?

Sembilan tahun mengarungi biduk rumah tangga bersama pria keturunan keluarga Kerajaan Ubud, Happy Salma ternyata pernah singgung soal isu poligami.

Ada apakah gerangan?

Rupanya hal itu berkaitan dengan peran Inggit Garnasih yang ia bawakan pada pementasan berjudul 'Monolog Inggit' pada  tahun 2013 silam.

Baca Juga: Bercadar Saat Main DJ, Penampilan Wanita Ini Tuai Kontroversi, Mendapat Kecaman dari Banyak Kalangan

Ya, Inggit Garnasih adalah istri dari Presiden Soekarno yang telah menemani sang proklamator selama 20 tahun.

Tak ingin dimadu oleh Presiden Soekarno, Inggit Garnasih lantas memilih cerai dari laki-laki yang amat dicintainya itu.

 Memerankan Inggit Garnasih, Happy Salma pun memberikan pendapatnya soal poligami.

Baca Juga: Berbisnis Batu Bara Selama 10 Tahun, Yuni Shara Ternyata Sudah Siapkan Wasiat untuk Anaknya Jika Tiba-tiba Ajal Menjemput

Dilansir dari YouTube Channel Tempo pada 2016 silam, Happy Salma menganggap isu poligami adalah isu yang seksi.

"Selalu isu yang seksi ya kalau kita membahas poligami di Indonesia," ujar Happy Salma.

Namun demikian, Happy Salma mengungkap jika dirinya menolak dipoligami.

Baca Juga: Berurai Air Mata Saat Ceritakan Masa Lalu, Ayu Ting Ting Akui Ingin Didampingi Suami Saat Melahirkan Bilqis: Saya Berjuang Sendirian...

"Tapi yang pasti, kalau saya melihat itu (poligami) ya kembali kepada kebutuhan dia dalam hidupnya gitu. Tapi kalau saya sendiri secara pribadi tentu menolak itu. Saya tidak bisa membayangkan," ungkap Happy Salma.

"Jangankan pernikahan, saya berbagi apa yang saya suka dengan orang lain aja saya pikir-pikir," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di NOVA dengan judul "Adem Ayem Selama 9 Tahun Berumah Tangga, Happy Salma Kini Singgung Soal Poligami, Ada Apa?"

(*)