Namun, pada tahun 721 SM, kerajaan utara ditaklukkan oleh orang-orang Asyur.
Hal itu membuat 10 suku lainnya, secara bertahap, terasimilasi oleh bangsa lain hingga perlahan menghilang dari sejarah.
Walau begitu, keyakinan tetap bertahan bahwa suatu hari 10 suku yang hilang akan ditemukan.
Baca Juga: Gara-gara Diberi Uang Bonus Terlalu Banyak, ART Sandra Dewi Pilih Mengundurkan Diri, Kok Bisa?
Bahkan, pencarian untuk 10 suku hilang ini telah dilakukan oleh orang Yahudi, Kristen dan Muslim, di hampir setiap sudut bumi.
Pada berbagai periode, suku-suku asli dan orang-orang di semua benua diidentifikasi sebagai keturunan dari sepuluh suku hilang.
Banyak spekulasi dan klaim yang bermunculan terkait pencarian ini, berikut kemungkinan suku-suku itu.