Penjaga makan yang bernama Fuad juga membenarkan video yang kini menjadi viral tersebut.
Meski begitu, ia meluruskan kalau pagelaran dangdut itu bukan diselenggaralan ditengah-tengah area makam.
Pagelaran dangdut tersebut diselenggarakan di pinggir makam.
"Dangdut seminggu sekali, ya, kalau enggak ya dua minggu sekalilah," kata Fuad di tepi lokasi perkuburan, Kamis (12/3/2020).
Selain itu, Fuad juga menjelaskan kalau warga biasa menggelar dangdut mulai dari sore hari hingga dini hari.
"Dari sore sampai jam 01.00. Siang mah enggak ada. Mulai setelah asar (petang), dah. Sepuasnya dia saja," terang Fuad.
Fuad juga mengklaim kalau ketua RT setempat dan warga sekitar termasuk dirinya sudah sering kali menegur orang-orang ini.
Sayangnya, teguran tersebut sama sekali tak digubris.