Find Us On Social Media :

Menggumpal Tidak Normal, Begini Kondisi Darah Mayoritas Pasien Corona, Virus Covid-19 Tak Hanya Merusak Paru-paru Tapi Juga Serang Organ Vital Ini

(Ilustrasi)

Mengutip Kompas.com, berdasarkan sciencemag, Jumat (17/4/2020), seorang dokter paru dan perawatan kritis di Fakultas Kedokteran Universitas Tulane, Joshua Denson mengamati dua pasien mengalami kejang, banyak pasien dengan gagal pernapasan dan lainnya mengalami gangguan ginjal.

Beberapa hari sebelumnya, tim yang bertugas di ruang ICU mencoba menyadarkan kembali seorang wanita muda yang hatinya telah berhenti bekerja, namun usaha tersebut gagal.

Saat jumlah kasus positif Covid-19 di seluruh dunia melebihi 2 juta dan banyaknya kasus kematian melebihi 150.000, dokter dan ahli patologi berjuang untuk memahami kerusakan pada tubuh yang ditimbulkan oleh virus corona.

Baca Juga: Dokter Ini Sebut Pemerintah Hanya Beri Harapan Palsu, Soroti Data Korban Virus Corona yang Paparkan Angka Kesembuhan Dibanding Angka Kematian: Tidak Segampang Itu

Para dokter dan ahli tersebut menyadari bahwa meskipun paru-paru merupakan titik nol, namun jangkauannya dapat meluas ke banyak organ termasuk jantung, pembuluh darah, ginjal, usus, dan otak.

Penelitian Lebih Lanjut

Virus corona menyerang sel-sel di sekitar tubuh, terutama pada sekitar 5 persen pasien yang menjadi sakit kritis.

Gambaran jelas masih sulit dipahami karena virus bertindak seperti tak ada mikroba yang pernah dilihat manusia.

Baca Juga: Mudik dari Ibu Kota, Pensiunan Proyek Ini Dinyatakan Positif Corona, Buat Satu Gang Terisolasi Usai Pergi ke Tempat Karantina Pakai Motor

Tanpa studi terkontrol prospektif yang lebih besar yang baru saja diluncurkan, para ilmuwan harus menarik informasi dari studi kecil dan laporan kasus yang ada.