Find Us On Social Media :

Corona Seakan Belum Cukup Mengerikan, Peneliti Malah Sebut Indonesia Terancam Tsunami Besar, Wilayah Ini yang Bakal Terkena Dampaknya

Ilustrasi tsunami

Gridhot.ID - Indonesia memang sedang dihantui oleh wabah virus corona yang masih gentayangan.

Bagaimana tidak, kian hari jumlah kasus positif virus corona yang terjadi terus mengalami peningkatan.

Hingga kini, pemerintah pun masih pontang-panting berusaha menekan lonjakan angka tersebut.

Baca Juga: Tindak Lanjuti Larangan Mudik Presiden, Jateng Perketat Aturan untuk Pemudik, Kendaraan yang Tak Dilengkapi Surat Gugus Tugas Covid-19 Diminta Putar Balik

Ironisnya, di tengah wabah virus corona yang masih merajalela, Indonesia justru dilanda kabar yang kurang mengenakkan.

Pasalnya, baru-baru ini, sejumlah peneliti menyebut Indonesia berpotensi kembali mengalami tsunami.

Ya, peneliti gabungan dari Inggris dan Indonesia mengungkap adanya potensi risiko tsunami di wilayah yang dipilih sebagai calon ibu kota baru.

Baca Juga: Asyik Sarapan Satu Hari Sebelum Ramadhan, Mantan Menantu Soeharto Ini Tiba-tiba Paksa Ajudannya Pulang Jenguk Kedua Orang Tua, Prabowo Subianto: Tengok Orang Tuamu, Ini Perintah!

Hal tersebut bermula dari tanah longsor bawah laut yang pernah beberapa kali terjadi di Selat Makassar, antara pulau Kalimantan dan Sulawesi.

Jika kejadian tanah longsor yang paling besar terulang hari ini, tsunami pun diprediksi akan muncul dan bisa membanjiri Teluk Balikpapan yang mana merupakan daerah yang dekat dengan calon ibu kota.

Meski begitu, para peneliti ini mengatakan tidak perlu bereaksi berlebihan.

Baca Juga: Wabah Belum Terlihat Akhirnya, PBB Sudah Beri Peringatan Pada Dunia, Singgung Alkitab, Ini Bencana Besar yang Bakal Dihadapi Setelah Corona