GridHot.ID – Presenter raffi Ahamd memiliki dua orang adik perempuan, Nisya Ahmad dan Syahnaz Sadiqah.
Sayangnya, kedua adik Raffi Ahmad itu sering diterpa gosip miring.
Terlebih Nisya Ahmad.
Ya, betapa tidak, Nisya Ahmad sempat panen hujatan gegara dituding cuma numpang tinggal di rumah kakaknya yang berlokasi di Green Andara, Depok.
Padahal Nisya Ahmad sudah memiliki seorang suami dan tiga orang anak.
Bak membantah tudingan netizen, Nisya Ahmad dan Syahnaz Sadiqah rela dagang kain demi dapat penghasilan tambahan di tengah wabah corona.
Hal tersebut terkuak dalam tayangan di kanal YouTube Rans Entertainment (1/6/2020).
Dalam tayangan tersebut, Raffi Ahmad mulanya mengatakan bahwa keluarganya butuh pemasukan tambahan.
"Oke guys kita juga manusia biasa, kadang kita butuh penghasilan tambahan karena Covid-19 ini," ujar Raffi.
Saat itu, Syahnaz dan Nisya terlihat ngemper di lantai yang di hadapannya terdapat banyak potongan kain.
"Mau pada jualan karena Covid-19, kasihan guys. Ni (menunjuk Syahnaz) kasian nggak syuting-syuting setelah melahirkan, ini (menunjuk Nisya) juga di rumah aja," ungkap Raffi.
"Ya lumayan kan, biar kita tu tetep produktif," timpal Syahnaz.
"Banyak yang bilang kita keluarga Sultan, padahal kita biasa-biasa aja loh," kata Raffi.
Syahnaz mengaku belum tahu akan dijual ke mana kain-kain dagangannya.
Adik Raffi Ahmad itu juga menjelaskan akan merendam salah satu kain untuk membuktikan barang dagangannya memiliki kualitas yang bagus.
Tak sampai di situ, lagi-lagi Raffi menegaskan bahwa sebenarnya keluarganya sama seperti keluarga lainnya.
"Taunya kita keluarga sultan, padahal kita mau jualan kain, adik-adik aku pada jualan kain guys," tukas Raffi.
"Oh ini Nisya, Nanas sama Gigi jualan kain guys," tambahnya.
"Jadi kita bukan keluarga sultan beneran, yang sultan mah sebenernya cuma aku aja, yang lainnya enggak," seloroh Raffi Ahmad.
Artikel ini telah tayang di GridPop dengan judul Tak Silau dengan Status Sang Kakak Sebagai Artis Hits Tajir Melintir, Adik-adik Raffi Ahmad Cuek Ngemper di Lantai Jualan Kain Demi Menyambung Hidup di Masa Pandemi
(*)