Find Us On Social Media :

Pecah Rekor Sampai 1000 Lebih Kasus Corona Per Hari, Jubir Pemerintah Bongkar Kelemahan Negara Indonesia: Per 1 Juta Penduduk!

Ilustrasi

"Tanah Air kita terdiri dari banyak kepulauan, banyak wilayah yang cukup luas dengan kepadatan dan risiko mobilitas orang yang terkait faktor dengan orang pembawa penyakit cukup besar yang sangat berbeda," ujarnya.

Yuri menuturkan, saat ini pemerintah tengah mempelajari beberapa daerah lain yang kini jadi episentrum penularan Covid-19. Misalnya, Surabaya dan Makassar.

Baca Juga: Anak Perempuan Satu-satunya di Keluarga, Menantu SBY Ini Malah Jarang Unggah Foto Orang Tua, Ternyata Ini Alasannya

"Ini jadi faktor pengukur yang lebih obyektif jika kita mau melihat kinerja secara keseluruhan dari upaya kita bersama dalam menanggulangi Covid-19," kata Yuri.

Selanjutnya, ia pun mengingatkan masyarakat untuk turut bekerja sama dalam memutus mata rantai penularan Covid-19. Yuri mengimbau soal pentingnya menjaga jarak, menggunakan masker, dan mencuci tangan.

"Kunci utama adalah memutus mata rantai penularan. Menjaga jarak, menggunakan masker, dan mencuci tangan adalah kebiasaan baru yang harus kita lakukan," kata Achmad Yurianto.

Artikel ini telah tayang di Kontan dengan judul Pemerintah akui kemampuan tes massal Covid-19 masih rendah.

(*)