Find Us On Social Media :

Namanya Digadang-gadang Bakal Jadi Kandidat Presiden di Pilpres 2024, Susi Pudjiastuti Banjir Dukungan Warganet, Begini Respon Sang Mantan Menteri

Susi Pudjiastuti

Terkait kicauan Ananda Badudu tersebut, Susi Pudjiastuti pun memberikan tanggapannya.

Susi Pudjiastuti hanya memberikan respon dengan emoticon jempol tanda setuju dan juga tepuk tangan.

Melihat respon Susi Pudjiastuti, para netizen pun ramai berkomentar.

Tak sedikit yang berharap agar mantan menteri berusia 55 tahun itu maju di Pilpres 2024.

Seorang netizen pun menanyakan apakah Susi Pudjiastuti akan mencalonkan diri di Pilpres 2024.

Baca Juga: 2 Bulan Maskapainya Ngandang Tanpa Pemasukan, Susi Minta Pemerintah Tunda Pembayaran Urus Surat Penerbangan: Ini Kondisi Tersulit dalam Hidup Saya

"Bu, apakah akan mencalonkan diri?," tulis pemilik akun Twitter @hematgoblok.

Menjawab pertanyaan pemilik akun tersebut, Susi Pudjiastuti hanya menjawab singkat.

"Tidak bisa," jawab Susi Pudjiastuti.

Ketika disebut sebagai kandidat, Susi Pudjiastuti juga membantahnya.

"Eh kandidatnya muncul," tulis pemilik akun @candramertha.

"Bukan," jawab Susi Pudjiastuti singkat.

Melansir dari Kompas.com, Susi Pudjiastuti sebelumnya sudah menegaskan kalau ia tak mungkin mencalonkan diri jadi calon presiden di pemilu 2024.

Baca Juga: Tidak Pro Nelayan Kecil, Kebijakan Edhy Prabowo Soal Penggunaan Cangtrang untuk Menangkap Ikan Dapat Kecaman dari Susi Pudjiastuti, Sang Mantan Menteri: Saatnya Kapal Raksasa Mengeruk Kembali