GridHot.ID- Nama Daniel Adnan ramai diperbincangkan khalayak.
Betapa tidak, Daniel Adnan tiba-tiba mengunggah foto cincin yang tersemat di jari manis.
Ya,Daniel Adnan dikabarkan akan menikah dengan Tara Basro.
Lantas siapa itu Daniel Adnan?
Daniel Adnan merupakan aktor pendatang baru yang memiliki darah Indonesia-Ceko.
Meskipun belum fasih berbahasa Indonesia, pemeran Drost di film Buffalo Boys ini ternyata memiliki banyak keahlian.
"Sejak kecil saya belajar karate dan Muay Thai, lalu sekarang lanjut ke silat Sunda," ujar pria berambut gondrong ini saat ditemui di Paris Van Java, Jalan Sukajadi No 131-139, Juni 2018 silam.
Tara Basro dan Daniel Adnan
Pria yang memiliki tinggi 190 cm ini mengatakan baru tiga tahun tinggal di Indonesia.
Sehingga untuk urusan makanan, Daniel masih belum terbiasa makan makanan Indonesia karena sejak kecil sudah tinggal di Ceko.