Find Us On Social Media :

Viral 'Pocong' Pemuas Hasrat Seksual, Dokter Bongkar Kelainan Fetish Gilang Bungkus Pelaku Kasus 'Bungkus Kain Jarik', 3 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Tangkapan layar tanggapan Ernest Prakasa terkait kasus Gilang sang predator fetish kain jarik yang diunggah akun gosip.

Lalu saat permintaannya tidak dikabulkan, pria itu mulai mengeluarkan ancaman dan pemaksaan pada korban.

Memiliki fetish, hingga saat ini sebenarnya belum dimasukkan sebagai kelainan seksual dan hal ini juga bukanlah sesuatu yang jarang dimiliki seseorang.

Meski begitu, jika fetish yang dimiliki sudah membuat diri memaksa dan membuat orang lain merasa tidak nyaman, maka hal itu perlu segera diobati dan mendapatkan tindak lanjut.

Baca Juga: Curiga dengan Penyataan Polisi yang Diralat, Ibu Yodi Prabowo Singgung Ada Skenario Besar di balik Kematian Putranya, Turinah: Saya Pikir Udah Ahli, Kenapa Gak Konsisten?

Apa itu fetish?

Fetish adalah kesenangan yang didapatkan seseorang sebagai respons terhadap objek yang seringkali tidak mengandung unsur seksual.

Orang yang memiliki sikap fetish membutuhkan objek dan benda tertentu di hadapannya, berfantasi seksual dengan objek tersebut, atau digunakan sebagai pasangan agar bisa meraih kepuasan seksual yang maksimal.

Fetish dan variasi erotisme dapat dimiliki seseorang dalam berbagai bentuk, mulai dari yang umum dan wajar, hingga benda-benda dan perilaku yang mungkin membuat orang lain mengerutkan kening.

Baca Juga: Hampir 2 Tahun Menikah, Maia Estianty Malu-malu Saat Disinggung Soal Honeymoon dengan Irwan Mussry: Kalau Kita Sih Tiap Hari...

Objek fetish seseorang dapat beraneka ragam saat berhubungan seks dan masturbasi.

Barang-barang yang menjadi objek fetish pun beraneka ragam. Namun, yang paling umum adalah kaki, pasangan yang bertindik, bertato, hingga pasangan yang memiliki kondisi obesitas.