Find Us On Social Media :

Air Laut Surut dan Banyak Ikan Terdampar, Dusun Sine Tulungagung Nyaris Kosong Ditinggal Ngungsi, Warga: Tak Ada yang Bisa Ditanyai, Semua Diam, Panik

Warga Dusun Sine, Desa Kalibatur, Kecamatan Kalidawir berduyun-duyun mengosongkan tempat tinggal mereka, Rabu (7/10/2020)

Dusun Sine nyaris kosong, hanya ada beberapa orang yang bertahan di rumah mereka sembari mengawasi laut.

Dusun Sine berjarak hanya belasan meter dari bibir pantai.

Warga lainnya, Sutaji (61) mengaku ikut panik karena ulah warga yang ketakutan.

Baca Juga: Mirip Detik-detik Jelang Tsunami, Video Surutnya Air Laut Pantai Benteng Portugis Jepara Bikin Geger Netizen, Berikut Penampakannya

"Tidak ada satu pun yang bisa ditanyai. Semua diam, panik terus lari ke arah atas," ungkap Sutaji.

Sutaji yang awalnya tenang jadi dilanda ketakutan, dan ikut mengungsi.

Bersama seorang cucu, anak, istri dan menantunya, Sutaji mencari tempat yang aman.

"Saya tanya, pengumumannya seperti apa kok ngungsi semua? Tapi tidak ada yang menjelaskan," sambungnya.

Pukul 22.00 WIB, warga mulai berangsur kembali ke rumah mereka.

Baca Juga: Berawal dari Kisah Cinta Nyi Roro Kidul, Peneliti Malah Berhasil Bongkar Jejak Bencana Tsunami Purba di Selatan Jawa: Kecerdasan Politik

Gardu pandang mulai sepi ditinggalkan warga.

Polisi dari Polsek Kalidawir datang untuk menenangkan warga, dan memastikan keadaan aman.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim dengan judul Isu Tsunami Besar Bikin Ketakutan, Dusun Sine Tulungagung Kosong Ditinggal Kabur Penduduknya (*)