Find Us On Social Media :

Akhir Tragis Satu Keluarga yang Ditemukan Kejang-kejang di Dalam Mobil, Diduga Kuat Keracunan AC, Anggota Polres Inhu Buka Suara

Ilustrasi mobil

GridHot.ID - Tiga orang yang masih satu keluarga ditemukan kejang di dalam mobil yang terparkir di Jalan Jenderal Sudirman, Desa Jatirejo, Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau.Warga pun langsung mencari pertolongan.Namun sayang seorang perempuan bernama Murdikah (57) di dalam mobil tersebut tidak tertolong dan meninggal dunia.Mereka diduga mengalami keracunan AC mobil.

Baca Juga: Niat Melepas Hasrat Birahinya Gagal, Kakek Asal Surabaya Ini Malah Bikin Teman Kencannya Kelabakan, Mendadak Kejang-kejang Usai DigoyangDitemukan dalam kondisi kejang

Peristiwa terjadi pada Kamis (3/12/2020) sekitar pukul 07.30 WIB.

Saat itu, warga curiga dengan mobil Toyoya Kijang LGX yang terparkir di Jalan Sudirman.Setelah dicek ternyata ada tiga orang yang membutuhkan bantuan,sehingga warga melaporkan kepada polisi.Tiga orang itu ditemukan dalam kondisi kejang."Saat petugas tiba di lokasi, ketiga korban kejang-kejang. Lalu, petugas membawa korban ke Puskesmas Air Molek guna memberikan pertolongan," sebut Penjabat sementara Humas Polres Inhu Aipda Misran kepada Kompas.com melalui pesan singkat, Kamis.

Baca Juga: Sempat Ngeluh Lemas Sebelum Kejang-kejang, Janda Anak Satu Tewas Saat Berhubungan Badan dengan Pria Beristri, Begini Kronologinya