Sejak Perang Dunia II, Jerman selalu menunjukkan keraguan tentang kegiatan militer di luar negeri.
Jarang sekali Jerman, Inggris dan Prancis mengirim pasukan ke Indo-Pasifik dan menunjukkan dukungan mereka kepada sekutu AS-Jepang itu, menurut para ahli.
Situasi sengketa Kepulauan Senkaku/Diaoyu antara Jepang dan China semakin mencekam dalam beberapa bulan terakhir.
Baca Juga: Dikabarkan Nikah Siri dengan Tissa Biani di Bali, Dul Jaelani: Waduh, Tahu Dari Mana?
Beijing berulang kali mengirim pesawat militer, kapal penjaga pantai, dan kapal penangkap ikan ke pulau-pulau yang disengketakan, memaksa Jepang untuk merespon.
"Akan sangat bagus bagi Tokyo jika AS-Jepang-Inggris-Prancis-Jerman mengadakan latihan bersama di Pasifik", kata Michito Tsuruoka, profesor keamanan internasional di Universitas Keio.
Desember lalu, Jepang-Prancis-Amerika mengumumkan bahwa tahun ini mereka akan melakukan latihan bersama di pulau terpencil yang terletak di barat daya Jepang.
Baca Juga: Dari Filipina ke Papua, Polisi Bongkar Praktik Jual Beli Senjata, Satu Unitnya Berharga Puluhan Juta
Tidak jelas apakah Inggris dan Jerman ingin bergabung dengan Jepang, Prancis, dan AS untuk berpartisipasi dalam latihan tersebut.