Find Us On Social Media :

Ditemukan Warga Pencari Kayu, Bagian Tubuh Korban Sriwijaya Air Diduga Terdampar di Tangerang, Polisi: Bagian Kepala, Masih Ada Rambutnya

Petugas membawa serpihan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta - Pontianak yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu di Posko SAR Sriwijaya Air, Dermaga JICT II, Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (13/1/2021).

GridHot.ID - Sabtu (9/1/2021) lalu pesawat Sriwijaya Air SJ 182 hilang kontak di perairan Kepulauan Seribu.

Hingga kini, pencarian terhadap puing-puing dan korban kecelakaan pesawat tersebut pun masih dilakukan.

Bahkan baru-baru ini, Polsek Pakuhaji beserta stakeholder terkait meningkatkan patroli di kawasan Pantai KISS.

Baca Juga: 2 Hari Sebelum Terbangkan Pesawat Sriwijaya Air SJ-182, Kapten Afwan Terekam CCTV Belikan Jajan Staf Bandara, Warganet Terenyuh: Semoga Surga Tempat Beliau

Sebab, pada Selasa (19/1/2021) warga setempat menemukan diduga potongan tubuh alias body parts di Pantai KISS Kampung Cituis RT 001/001, Desa Sukawali, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

Kapolsek Pakuhaji, AKP Dodi Abdulrohim mengatakan pihaknya tidak membuat posko di pantai tersebut tapi meningkatkan patroli.

"Kita hanya monitor dan patroli aja, sambil menyisir seluruh bagian pantai sebagai bentuk antisipasi dan percepatan identifikasi," ujar Dodi kepada TribunJakarta.com, Rabu (20/1/2021).

Baca Juga: Geger Dua Penumpang Sriwijaya Air SJ-182 Terbang Pakai Identitas Palsu, Otoritas Bandara Soekarno-Hatta: Sedang Kami Dalami

Lebih tepatnya, potongan tubuh yang ditemukan warga adalah bagian otak yang masih menempel beberapa helai rambut diduga bagian milik korban Sriwijaya Air nomor penerbangan SJ182.