Find Us On Social Media :

Negaranya Lumayan Parah Terdampak Corona, Presiden Brazil Justru Ragukan Penggunaan Vaksin, Sebut Covid-19 Tidak Akan Berakhir dan Manusia akan Hidup Berdampingan dengan Virus Ini!

Presiden Brasil Jair Bolsonaro

Gridhot.ID - Pandemi Covid-19 yang sudah berumur hampir setahun ini terkadang membuat kita untuk memikirkan satu pertanyaan.

Kapan pandemi ini akan berakhir, dan bagaimana caranya untuk mengakhiri pandemi ini?

Hampir semua orang di dunia ini pasti akan memikirkan pertanyaan yang sama ini.

Baca Juga: Gara-gara Fenomena Saham Gamestop, Salah Satu Investor Paling Konglomerat di Amerika Serikat Sampai Tutup Akun Karena Nyawanya Terancam, Ada Apa?

Hal itulah yang tampaknya juga membuat Presiden Brasil Jair Bolsornaro, yang dikenal tak percaya dengan virus ini buka suara soal situasi saat ini.

Baru-baru ini Bolsonaro menyerukan tentang pandemi Covid-19 yang disebutnya tidak akan pernah berakhir.

Presiden Brasil Jair Bolsonaro mendesak pejabat daerah untuk menarik perintah jarak sosial dan meminta agar hidup berdampingan dengan virus corona.

Baca Juga: Utang Negara Semakin Ugal-ugalan, Rizal Ramli Kritik Kebijakan Pajak Pulsa Menkeu Sri Mulyani: Kreatif Dikit Kek

"Masalah Covid akan berlanjut seumur hidup," kata Bolsonaro dalam siaran langsung mingguannya di media sosial, dikutip dari Daily Mail.

Presiden menambahkan, perintah jarak sosial tidak mengarah ke mana pun.