Find Us On Social Media :

Salah Satunya Paul Pogba, Mualaf Usai Dapat Hidayah Karena Pengaruh Teman-temannya, Ini 5 Pesepakbola Ternama yang Pilih Masuk Islam

Paul Pogba

3. Cristian Gonzales

Cristian Gonzales memutuskan masuk Islam pada 9 Oktober 2003 silam.

Ia menjadi mualaf di Masjid Agung Al Akbar, Surabaya.

Cristian Gonzales memiliki nama Islam yaitu Mustafa Habibi.

Sejak mantap memeluk Islam, karier Cristian kian meroket dengan 3 kali menjadi top skor Liga Indonesia, tepatnya pada 2005, 2006 dan 2007-2008.

Pria kelahiran Uruguay ini juga bersinar di level tim yang membawa Persik Kediri juara Liga Indonesia 2006.

Baca Juga: Foto Hamil Keponakan Prabowo 5 Tahun Lalu Dijadikan Bahan Cemoohan, Rahayu Saraswati Bakal Melawan, Komnas Perempuan: Sudah Offside Kalau dalam Sepak Bola

Cristian memenangkan gol tunggal kemenangan 1-0 Persik Kediri atas PSIS Semarang via sundulan.

Hingga kemudian, Cristian Gonzales resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada November 2010.

Di tahun yang sama, Cristian membantu Timnas Indonesia lolos ke Piala AFF 2010, meski akhirnya kalah 2-4 dari Malaysia.

 4. Eric Abidal

Eric Abidal memutuskan menjadi seorang Muslim setelah menikahi perempuan asal Aljazair bernama Hayet pada 2007 silam.

Setelah bermain di klub Liga Prancis, Olympique Lyon, Eric diboyong Barcelona pada musim panas setelah ia menjadi mualaf.

Eric sosok penting di Barcelona lantaran mampu memenangkan 15 trofi.

Pencapaian itu termasuk raihan 6 gelar dalam setahun yang disabet Barcelona pada 2009.

Eric juga dipercaya menjadi orang pertama yang mengangkat piala saat Barcelona menjuarai Liga Champions pada 2010-2011.

Baca Juga: Keputusannya Buat Heboh Sedunia, Lionel Messi Disebut Sebagai Pengkhianat Terbesar dalam Sejarah, Ikrarnya di Awal Karir Jadi Alasan